Balon Google Akan Hadir Di Indonesia

Apa istimewanya sih balon google ini? itu pertanyaan yang terlintas pertama kali ketika baca berita di portal kompas. Setelah aku baca, ternyata memang pantas untuk ditunggu!

Apa itu balon google? balon google merupakan balon helium biasa, tapi digunakan sebagai BTS 'melayang'. Kalau BTS sekarang kan pakai tower tuh, yang jangkauannya hanya 5km (ditempatkan jarak 3km dari tower,....untuk dapat sinyal 3G nya harus keluar rumah...parah) tidak ada apa-apanya jika dibanding pakai Balon Google yang bisa mengcover 40km! wuih! Agar dapat mencover 40km, balon harus terbang melayang setinggi 20km!

Memang sih, mungkin perlu waktu yang agak lama agar bisa dinikmati karena tahun 2016 baru tahap uji coba. Itupun areanya masih belum tahu dimana. Semoga saja bisa mengcover area yang selama ini sulit sinyal. Jangankan di pulau-pulau terpencil, di daratan saja masih banyak yang gak kebagian 3G :(