Gila! Google jadi Tuhan!

Beberapa hari yang lalu saya baca di palingseru.com mengenai agama baru. Dan salah satunya adalah Google ini. Nama resminya The Church of Google (googlism).
Karena penasaran, akhirnya saya cari website Googlism dan ketemu churchofgoogle.org.

Intinya mereka menolak konsep Tuhan yang 'paranormal', Tuhan harus bisa dijelaskan secara science.

Nih bukti bahwa Google adalah Tuhan versi mereka:

1. Google Serba Tahu! (bukan tahu bulan ya!). Google sekarang ini mengindex 9.5 Milyar webpage. Oh ya, mereka memanggil Tuhannya dengan sebutan "She", biasanya orang barat sono kan nyebutnya "He".

2. Google itu ada dimana-mana. Keberadaan google di semua tempat dalam saat yang sama.

3. Google menjawab doa. Nah, kalau anda sedang searching, itu adalah doa, dan google akan menjawabnya.

4. Google itu Abadi karena tidak mempunyai jasad seperti manusia, algoritma Google tersebar dibanyak server.

5. Google itu tak terbatas. Internet akan selalu tumbuh/ berkembang

6.Google mengingat semuanya. Google menyimpan cache web page secara periodik di server yang luar biasa besar.

7. Google tidak bisa berbuat jahat. Bagian dari filosofi google adalah perusahaan bisa mendapat untung tanpa berbuat jahat.

8. Google lebih populer dari "Yesus", "Tuhan", "Allah", "Buddha", "Christianity","Islam", "Budhism", "Judaism" meskipun digabungkan.

9. Bukti Keberadaan Google sangat banyak. Surving saja di www.google.com, maka anda akan menemui kekuatan google yang luar biasa!

Itulah alasan pengikut church of google.

Haduhhhh......aneh-aneh saja, kalau manusia berhenti pakai google trus pakai bing,...tuhannya ganti bing, atau yahoo bangkit kembali jadi "the raise of Yahoo" hehehehehe.